Nice Homework #1 Matrikulasi Batch#4 Bandung


📚NICE HOMEWORK #1📚

⏱Waktu : Senin 15 Mei 2017
👩🏻‍💼Fasilitator : Wahyu Lissetiarani
📚Kelas : matrikulasi iip batch#4 Bandung

ADAB MENUNTUT ILMU

Bunda dan calon bunda peserta matrikulasi Ibu Profesional Batch #4, kini sampailah kita pada tahap menguatkan ilmu yang kita dapatkan kemarin, dalam bentuk tugas.

Tugas ini kita namakan NICE HOMEWORK dan disingkat menjadi NHW.

Dalam materi "ADAB MENUNTUT ILMU" kali ini, NHW nya adalah sbb:
1. Tentukan satu jurusan ilmu yang akan anda tekuni di universitas kehidupan ini.

Ibu rumah tangga yang senang tahsin tahfidz (ingin belajar bahasa Arab kalo bisa) dan belajar memasak. Hobi menulis dan membaca.

2.Alasan terkuat apa yang anda miliki sehingga ingin menekuni ilmu tersebut.

Sejak masih gadis, saya bercita cita jadi ibu rumah tangga. Senang karena jalan itu sudah ada. Ingin lebih banyak mengeksplore waktu untuk mencoba resep masak baru. Jadi ketika anak sudah mulai besar, sudah bisa banyak menu yang dikuasai.

Hal yang lain seperti tahsin dan tahfidz, senang jika bisa memberi ilmu untuk orang lain terutama tahsin (dan saya juga masih harus belajar dalam hal ini), dan jika bisa memberi manfaat untuk orang lain, dan bisa bermanfaat ilmunya, akan terus mengalir pahalanya.

Untuk menulis masih terus saya lakukan. Saya biasa menulis di blog dan ingin terus berkarya dan tulisan saya bermanfaat untuk banyak orang. Aamiin.

3. Bagaimana strategi menuntut ilmu yang akan anda rencanakan di bidang tersebut?

Untuk belajar memasak, saya akan coba belajar dari resep, dari mertua, dari adik ipar yang jago masak, juga tayangan di you tube yang bisa mengasah kemampuan memasak saya.

Untuk tahsin tahfidz saya akan belajar dari ahlinya. Alhamdulillah saya punya guru tahfidz untuk menyetorkan hafalan saya. Terkadang belum rutin setoran dan memanfaatkan audio WA untuk setoran.

4. Berkaitan dengan adab menuntut ilmu,perubahan sikap apa saja yang anda perbaiki dalam proses mencari ilmu tersebut.

Saya akan bersungguh sungguh mengingat lagi hal apa yang akan saya pelajari, dan akan saya seriusi. Adab menuntut ilmu yakni menghadirkan hati membersihkan hati setiap akan mendapat ilmu baru, dan menerima pengetahuan dari guru dan sekitar, karena hakikatnya hidup adalah belajar.

*Menuntut ilmu adalah salah satu cara meningkatkan kemuliaan hidup kita, maka carilah dengan cara-cara yang mulia*

Salam Ibu Profesional.

No comments