Pentingnya Sertifikasi Keuangan (Finance) untuk Pengembangan Karier

keuangan


Membangun karier adalah impian setiap orang. Untuk lingkup kerja yang berhadapan dengan banyak orang, terkadang menuntut untuk dapat berlari juga sehingga tidak ketinggalan.

Dulu saya bercita-cita bisa punya sertifikat lisensi untuk kualifikasi editor, tapi karena dulu masih IRT jadi belum sempet ikutan.

Pentingnya Sertifikasi Keuangan (Finance) untuk Pengembangan Karier 

Bagi sebagian orang, mendapat sertifikasi adalah sebuah impian karena hal tersebut dapat meningkatkan kredibilitas dan kompetensi profesional, membantu dalam pengembangan karier, dan memberikan pandangan yang lebih mendalam dalam bidang keuangan tertentu.

Penting untuk dicatat bahwa pemakaian sertifikasi keuangan dapat bervariasi berdasarkan sektor industri dan peran pekerjaan spesifik.

Profesi yang umumnya memperoleh Sertifikasi Keuangan 

Nah, sebelum itu sebenarnya profesi apa saja sih yang perlu sertifikasi keuangan? 

Sertifikasi keuangan ini banyak dipakai oleh profesional di berbagai sektor keuangan. Berikut adalah beberapa contoh orang atau profesi yang umumnya memperoleh sertifikasi keuangan:

1. Analisis Keuangan (Financial Analyst)

Analis keuangan yang bekerja di industri investasi, perbankan, atau perusahaan memiliki keuntungan dari sertifikasi seperti Chartered Financial Analyst (CFA) atau Financial Risk Manager (FRM).

2. Perencana Keuangan (Financial Planner)

Perencana keuangan yang membantu individu atau keluarga merencanakan tujuan keuangan mereka dapat memperoleh Certified Financial Planner (CFP) atau Chartered Financial Consultant (ChFC).

3. Akuntan Publik (Public Accountant)

Akuntan yang bekerja di firma akuntansi publik atau memiliki praktik akuntansi sendiri mungkin memperoleh Certified Public Accountant (CPA).

4. Manajer Keuangan (Financial Manager)

Manajer keuangan di perusahaan atau organisasi dapat memiliki sertifikasi seperti Chartered Institute of Management Accountants (CIMA) atau Certified Treasury Professional (CTP).

5. Manajer Risiko Keuangan (Financial Risk Manager)

Profesional di bidang manajemen risiko keuangan dapat memperoleh sertifikasi FRM untuk meningkatkan pemahaman mereka tentang risiko.

6. Pemodal atau Pedagang (Investor or Trader)

Individu yang terlibat dalam investasi atau perdagangan saham dan instrumen keuangan lainnya mungkin mendapatkan manfaat dari sertifikasi seperti CFA.

7. Manajer Portofolio (Portfolio Manager)

Manajer portofolio yang mengelola dana investasi dapat memperoleh sertifikasi CFA untuk menunjukkan keahlian dalam analisis investasi.

8. Profesional Keuangan Islam (Islamic Finance Professional)

Mereka yang bekerja di sektor keuangan Islam dapat memperoleh kualifikasi seperti Islamic Finance Qualification (IFQ).

9. Pegawai Keuangan Pemerintah (Government Financial Officer)

Profesional di sektor keuangan pemerintah dapat memperoleh Certified Government Financial Manager (CGFM) untuk spesialisasi dalam keuangan sektor publik.

Untuk mencapai tujuan itu, menjadi profesi yang andal dalam sebuah perusahaaan misalnya, maka kita perlu satu langkah untuk dapat belajar dan mencari lembaga yang secara legal menerbitkan sertifikasi keuangan.


Intuit Personal Finance 

*Intuit Personal Finance* merupakan bagian dari produk dan layanan yang ditawarkan oleh perusahaan Intuit Inc. Intuit adalah perusahaan teknologi finansial yang terkenal karena mengembangkan berbagai perangkat lunak keuangan, termasuk produk-produk seperti TurboTax (perangkat lunak pajak), QuickBooks (perangkat lunak akuntansi), dan Mint (aplikasi manajemen keuangan pribadi).

Intuit Personal Finance umumnya merujuk pada berbagai alat dan layanan yang Intuit tawarkan untuk membantu individu mengelola keuangan pribadi mereka. Salah satu produk yang paling terkenal di dalam kategori ini adalah Mint. Mint adalah aplikasi manajemen keuangan pribadi yang membantu pengguna melacak pengeluaran, membuat anggaran, memantau investasi, dan memberikan gambaran keseluruhan tentang keadaan keuangan mereka.

Dengan menggunakan Intuit Personal Finance, pengguna dapat mengakses informasi keuangan mereka dengan lebih mudah, membuat keputusan yang lebih baik tentang pengelolaan keuangan, dan mencapai tujuan keuangan pribadi mereka. Produk ini biasanya berfokus pada memudahkan proses pengelolaan uang pribadi dan menyediakan alat yang membantu individu dalam merencanakan dan mencapai tujuan keuangan mereka.


Sertifikasi keuangan di MyEduSolve

ceo founder myedusolve

Ingin punya sertifikasi keuangan atau finance? Yuk bergabung di MyEduSolve aja. MyEduSolve menjadi solusi untuk meningkatkan kualitas angkatan kerja Indonesia melalui sertifikasi internasional. Didirikan sejak tahun 2019, MyEduSolve ingin menciptakan tenaga kerja yang kompeten dan percaya diri secara digital.

 

Tentang Intuit Certifications

intuit certification

Sertifikasi Intuit dari MyEduSolve menawarkan cara yang efektif untuk menjadi terampil dalam bidang manajemen keuangan dan akuntansi. Sertifikasi ini mencakup Intuit QuickBooks, Intuit Certified Bookkeeping Professional, dan Intuit Design for Delight. Sertifikasi ini tidak hanya untuk memvalidasi keahlian Anda dalam pemrosesan keuangan dan analitik, tetapi juga dirancang untuk membekali Anda dengan keterampilan penting yang sangat dibutuhkan untuk mengatasi kompleksitas keuangan modern.

 

Mengapa harus mengambil sertifikat ini?

cara mendapat sertifikat di myedusolve

Di Intuit Certification, Design thinking membantu kamu menemukan solusi terbaik dalam bisnis.

Dalami kemampuan Anda dalam manajemen keuangan, akuntansi, dan manajemen pelanggan dengan sertifikasi Intuit yang beragam.

Dapatkan sertifikasi resmi dari Intuit yang menunjukkan keahlian Anda dalam proses keuangan dan strategi berfokus pada pelanggan. Umumnya harga per kelasnya Rp 2.000.000. 

 

Manfaat Dari pengambilan Ujian

1. Profesionalitas

Sertifikasi ini dapat membuktikanmu mahir dalam menyelesaikan permasalahan konsumen/klien dengan kreatif dan inovatif.

2. Terpandang

91% rekruiter menganggap sertifikasi adalah faktor penentu hiring dan membuat kamu 50% lebih mungkin untuk dilirik klien/rekruter.

3. Validasi

Kreativitas ada di posisi 1 untuk skill yang dibutuhkan dalam dunia pekerjaan. Miliki sertifikat untuk dapat validasi dari Adobe!


Bagaimana cara agar bergabung dengan MyEduSolve?

Kita dapat memesan dan/ membeli dengan membuat akun terlebih dulu, masuk ke akun yang sudah ada, kunjungi halaman produk di Shop MyEduSolve, dan kita dapat menemukan program yang akan direncanakan diikuti untuk mendapat sertifikasi dan melakukan pembayaran.

Yang menarik lagi, Sertifikat Intuit ini tidak hanya untuk mahasiswa atau fresh graduate saja, akan tetapi juga untuk membantu pelanggan memenuhi syarat untuk rentang karier yang sangat luas, sehingga membekali kamu dengan keterampilan penting yang diperlukan untuk meningkatkan produktivitas dan kepercayaan diri di tempat kerja.

Sertifikasi ini juga menguntungkan bagi para profesional karena memvalidasi keahlian teknis dalam pekerjaan yang sangat dicari di lapangannya.


testimoni myedusolve

badge di myedusolve

Untuk hasil ujian, karena ujian berbasis komputer, maka memungkinkan penilaian secara langsung. Setelah menyelesaikan ujian, kita akan diberikan layar hasil yang menunjukkan skor akhir dan status lulus/gagal. Hasil akan diposting dan tersedia di transkrip Certiport kita. Serta ada digital badge yaitu kredensial, sertifikasi, atau hasil pembelajaran versi web.

No comments